Cara Menjadi Pribadi Yang Sukses Ala Desa Wisata Banjaroyo

tracking live in

Sukses sebenarnya bukan hanya tentang apa yang terlihat, tetapi juga tentang apa yang dirasa. Dalam pandangan masyarakat jawa ada istilah “wang sinawang” atau dalam bahasa Indonesia berarti “saling melihat”. Masyarakat jawa memandang kesuksesan itu dapat dirasakan oleh diri sendiri dan belum tentu orang lain bisa melihatnya. Kadang kita melihat orang lain sukses, tetapi belum tentu orang tersebut sudah mengganggap bahwa dirinya sukses. Ataupun sebaliknya, kadang orang lain telah menganggap dirinya sukses, tetapi kita melihatnya belum sukses.

Meskipun telah mendapatkan kesuksesan pada bidang tertentu, kebanyakan orang akan terus mencari kesuksesan-kesuksesan yang lain. Hal ini lumrah, karna sebagai manusia, kita diberikan nafsu. Maka sebenarnya seseorang tidak akan pernah merasa puas atas kesuksesnya dan akan terus berusaha untuk lebih sukses lagi.

“Sukses Bukanlah Tujuan Akhir, Sukses Adalah Awal Dari Kesuksesan Yang Lain”

Modal dasar untuk sukses itu ada dua yaitu hard skill dan soft skill (attitude). Hard skill adalah kemampuan teknis yang bisa diperoleh dengan belajar sendiri atau melalui pendidikan/pelatihan. Sedangkan, soft skill adalah kemampuan mengelola diri sendiri dan orang lain.

Contoh : Jika kita ingin menjadi seorang petani sukses, maka hard-skill yang harus kita kuasai antara lain kemampuan mengolah tanah, memilih bibit yang baik, pemupukan, penanganan pasca panen, pemasaran dan hal lain yang bersifat teknis.

Sementara itu, soft-skill yang mesti kita miliki antara lain percaya diri, tidak takut bersaing, tidak takut gagal, optimistis, adaptasi, integritas, kerja sama, dan respons kita terhadap kritikan.

Dari dua modal ini, mana yang paling berperan dalam kesuksesan seseorang? Menurut penelitian Universitas Harvard, soft skill menentukan 80% kesuksesan seseorang.

“Hard Skill + Soft skill = SUKSES”

Sejak mentasbihkan diri menjadi sebuah desa wisata, Desa Banjaroyo menjadika paket kegiatan live in sebagai paket wisata andalanya. Live in adalah menginap di rumah warga dan mengikuti beberapa kegiatan mereka mulai dari ativitas keseharian di dalam rumah, memelihara ternak, pergi ke ladang sampai dengan kegiatan mereka dalam dalam bermasyarakat seperti berkesenian, bergotong royong, ataupun sekedar berinteraksi dengan tetangga.

Di Desa Wisata Banjaroya, kegiatan live ini ditawarkan dalam berbagai tema. Tema-tema tersebut disusun untuk memenuhi berbagai kebutuhan konsumen, mulai dari sekedar dolan untuk mencari suasana baru sampai dengan belajar berbagai hal seperti budaya dan adat istiadat, kesenian, perekonomian desa, motivasi hidup, dan sebagainya.

Live in Dewa 5

“Apakah Mengikuti Program Live in Bisa Menjadi Pribadi Yang Sukses?”

Salah satu tema kegiatan live in yang menjadi unggulan di Desa Wisata Banjaroyo adalah tema “Menjadi Pribadi Yang Sukses“. Tema ini kebanyakan diminati oleh kalangan pelajar mulai dari SMP, SMA sampai dengan mahasiswa. Dalam tema ini peserta akan diajak untuk tinggal beberapa hari di desa Banjaroyo dan diajak untuk memahami pola-pola kehidupan di desa. Kegiatan ini dibagi dalam beberapa sesi kegiatan, yaitu :

Memahami Keluarga Baru

Pada sesi pertama mereka akan diajarkan hidup bersama keluarga asuh yang tentunya berbeda dengan keluarga  mereka yang sebenarnya baik dari segi ekonomi, status sosial, sifat dan pola kehidupanya. Dengan demikian diharapkan mereka mampu memahami pola kehidupan keluarga baru mereka. Dengan kegiatan ini diharapkan peserta akan mengerti pentingnya memahami lingkungan dan sistem baru dalam memperjuangkan kesuksesan.

Interaksi sosial

Pada sesi ke dua peserta akan mulai dikenalkan dengan aktivitas warga desa. Mulai dari kegiatan sehari-hari untuk mencari makan sampai dengan kegiatan-kegiatan sosial dalam rangka membangun kebersamaan kelompok dan peduli pada lingkungan.

Dengan kegiatan ini diharapkan peserta akan memahami pentingnya semangat, kerja keras, kebersamaan/ kerjasama serta aplikasi berbagi ilmu pengetahuan untuk mencapai kesuksesan

PictureK1

Aplikasi dan Evaluasi

Di sesi ke tiga peserta akan diajak untuk memahami pola-pola penanganan pasca produksi. Mereka akan dikenalkan dengan sistem pengolahan produk dan penjualan sederhana ala desa.

Kegiatan akan ditutup dengan memberikan motivasi terhadap peserta berkaitan dengan kesuksesan orang desa. Bagaimana mereka memandang kesuksesan tersebut, dan bagaimana mereka memperjuangkanya, serta bahwa kesuksesan itu perlu disyukuri agar kita benar-benar merasa dan bisa menikmati kesuksesan yang telah kita raih, sehingga kita bisa merasa sukses lahir batin.

Intinya betul kata orang-orang bijak, “sukses itu dimulai dari diri kita sendiri”. Untuk itu kita perlu terus belajar dan mengasah kemampuan untuk menjadi seorang yang sukses.

Nah gampang kan caranya untuk menjadi orang sukses. Di Desa Wisata Banjaroya anda bisa belajar sambil seru-seruan.  Segera hubungi kami dan kami akan siap membantu anda. Semoga kita menjadi pribadi yang sukses lahir batin.

 

Tinggalkan komentar